Sungai Pemali Meluap, Puluhan Rumah hingga Belasan Hektare Sawah di Brebes Terendam - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Sungai Pemali Meluap, Puluhan Rumah hingga Belasan Hektare Sawah di Brebes Terendam


BREBES – Bencana banjir merendam puluhan rumah dan belasan hektare sawah di Desa Bojong, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Brebes, terendam banjir Kamis (10/2/2022). Banjir tersebut akibat luapan Sungai Pemali yang tak mampu menampung debit air kiriman dari hulu.

Informasi yang diperoleh PanturaPost menyebutkan, puluhan rumah yang terdampak banjir terjadi di Dukuh Bayur. Adapun genangan yang cukup parah terjadi di RT 11, RT 13, RT 14, dan RT 15 dengan ketinggian air mulai 35 hingga 80 sentimeter.

Danramil 02 Jatibarang Kodim 0713/Brebes Kapten Arhanud Suryadi mengatakan, selain di permukiman warga, air juga menggenangi lahan persawahan setempat seluas 16 hektare.

Menurutnya, banjir terjadi akibat tanggul Sungai Pemali yang tak mampu menampung debit air yang melimpah dari hulu di wilayah Brebes selatan.

“Karena kemarin (Rabu) sore, wilayah selatan Brebes diguyur hujan dengan intensitas tinggi,” katanya.

Hingga kini, lanjut dia, kondisi air masih cenderung naik. Untuk itu, warga diimbau untuk tetap waspada.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun kerugian para petani bawang merah, padi, dan palawija ditaksir mencapai Rp 75 juta. (*)

Sumber https://panturapost.com/sungai-pemali-meluap-puluhan-rumah-hingga-belasan-hektare-sawah-di-brebes-terendam/

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment