Anggota DPRD Brebes: Orang Tua Harus Berperan Larang Penggunaan Knalpot Brong - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Anggota DPRD Brebes: Orang Tua Harus Berperan Larang Penggunaan Knalpot Brong


BREBES – Wakil Ketua DPRD Brebes Teguh Wahid Turmudi mendukung upaya pihak kepolisian untuk terus menertibkan penggunaan knalpot brong. Namun demikian, politisi Golkar itu menyebut peran orang tua dan lingkungan sekitar juga ikut bertanggungjawab bersama.

Pasalnya, Knalpot yang tak sesuai standar SNI selain menimbulkan suara bising juga membuat keresahan bagi masyarakat sebagai pengguna jalan.

“Kami mendukung Polres Brebes khususnya Jajaran Satlantas, dan upaya ini harus didukung semua pihak,” kata Teguh Wahid Turmudi, Rabu 23 Februari 2022.

Termasuk kepada para orang tua yang anak-anaknya menggunakan sepeda motor dan suka modifikasi sepeda motor knalpot brong.

“Dan juga kami berharap orang tua bisa mengingatkan kepada anaknya untuk tidak menggunakan knalpot yang tidak sebagaimana mestinya,” jelasnya.

Selain itu, kata dia, pihak sekolah diminta bisa mengawasi para siswanya yang menggunakan sepeda motor dengan berknalpot brong saat di sekolah. Sekolah juga diminta bisa memberikan tentang tata tertib berlalu lintas di jalan raya.

“Sekolah harus bisa melakukan pengawasan secara ketat penggunaan sepeda motor pata siswanya, apakah sudah memenuhi standar yang ditentukan atau belum. Paling tidak dengan penjelasan pihak sekolah pelajar sekolah bisa semakin tertib berlalu lintas di jalan raya,” beber dia.

Sebelumnya, sebanyak 1.178 knalpot brong dan tak sesuai standar diamankan jajaran Satlantas Polres Brebes. Ribuan knalpot itu, hasil razia kendaraan bermotor knalpot brong di Brebes dalam waktu sebulan.

Hasil sitaan knalpot tidak sesuai standar oleh polisi kemudian dimusnahkan dengan menggunakan mesin pemotong, Rabu (23/2/2022). (*)

Sumber https://panturapost.com/anggota-dprd-brebes-orang-tua-harus-berperan-larang-penggunaan-knalpot-brong/

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment