HEBOH! Mancing di Waduk Malahayu, Pemuda Meninggal Dunia Tersambar Petir - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

HEBOH! Mancing di Waduk Malahayu, Pemuda Meninggal Dunia Tersambar Petir


BREBES, infotegalbrebes – Beberapa hari terakhir, sedikitnya ada dua warga di Kabupaten Brebes yang dilaporkan meninggal dunia tersambar petir. Terbaru, ialah warga Desa Cipajang Kecamatan Banjarharjo dilaporkan meninggal dunia tersambar petir. Tepatnya pada Minggu (22/1/2022) singa sekitar pukul 14.30 WIB.

Kapolsek Banjarharjo AKP Teguh Iswanto mengatakan, saat itu salah seorang warga Desa Cipajang, Kecamatan Banjarharjo yang diketahui bernama Widi Yoga Regiana Triyadi (20) dilaporkan meninggal dunia tersambar petir.
Korban bersama sejumlah temannya memancing di area Waduk Malahayu. Karena hujan, korban bersama rekannya berniat pulang.

“Setelah dalam perjalanan pulang posisi korban berjalan paling belakang, kemudian terdengar suara petir pada saat hujan dan mengenai korban yang berjalan paling belakang,” ungkapnya, Senin (24/1/2022).

Rekan korban langsung melaporkan kepada orang tua korban serta mencari bantuan. Korban pun langsung dievakuasi dan dilakukan pengecekan oleh tim medis Puskesmas Bandungsari. Hasil pemeriksaan, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. Di tubuh korban, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan atau penganiayaan.

“Dari pihak keluarga sudah menerima bahwa ini adalah musibah. Kami mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati lagi. Jika cuaca sudah mendung atau akan turun hujan, sebaiknya cepat berlindung di tempat aman,” tandasnya.

Sebelumnya, seorang warga Kabupaten Brebes berinisial D (72) seorang petani asal Dukuh Cipancur Desa Sindangwangi, Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes dilaporkan meninggal dunia tersambar petir pada 17 Januari lalu. Saat itu, dirinya dan petani lainnya berteduh di gubuk persawahan desa setempat.

Diketahui, kejadian berawal saat turun hujan lebat di desa setempat. Kemudian korban bersama enam petani lainnya berteduh bersama di gubuk persawahan Desa Sindangwangi, Kecamatan Bantarkawung. Namun, saat berteduh korban tersambar petir dan dilaporkan meninggal.

Sumber https://gugah.id/mancing-di-waduk-malahayu-pemuda-meninggal-dunia-tersambar-petir/

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment