BREBES – infotegalbrebes - Musibah kebakaran menimpa sebuah gudang bawang yang berada di Desa Sawojajar Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes, Senin (10/1/2022) malam. Akibat kejadian itu, kerugian ditaksir mencapai Rp 500 juta.
Kepala Satpol PP Kabupaten Brebes, Supriyadi membenarkan insiden kebakaran sekitar pukul 17.30 WIB. Adapun gudang bawang yang dilalap si jago merah merupakan milik Murtado (55).
Ia menjelaskan, kronologi kejadian bermula seorang saksi melihat kepulan asap di gudang bawang yang terletak di belakang rumah.
Saksi menduga kepulan asap tersebut hasil dari pembakaran sampah. Namun beberapa warga berteriak bahwa telah terjadi kebakaran di gudang bawang tersebut.
“Api dengan cepat membesar dan terlihat di atas gudang bawang. Kemudian saksi segera menelepon petugas Damkar untuk membantu memadamkan api,” kata Supriyadi, Selasa (11/1/2002).
Dugaan sementara, kata Supriyadi, akibat korsleting listrik karena saat kejadian tidak ada pengasapan bawang.
Beruntung, tim pemadam kebakaran yang tak lama tiba di lokasi berhasil memadamkan api. Petugas juga melakukam pendinginan untuk mencegah kebakaran kembali.
“Api berhasil dipadamkan dua jam berselang setelah tim Damkar tiba di loaksi kejadian. Untuk kerugian materiil ditaksir sekitar Rp 500 juta,” pungkasnya. (*)
Sumber https://panturapost.com/gudang-bawang-di-sawojajar-brebes-ludes-terbakar-kerugian-ditaksir-mencapai-rp-500-juta/
INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes