TEGAL – infotegalbrebes. Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal memutuskan tidak akan melakukan penutupan maupun penyekatan jalan saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Hal itu setelah penerapan PPKM Level 3 batal.
“Untuk masalah pengamanan, memang sudah diatur nanti tidak ada PPKM Level 3, jadi tidak ada penyekatan,” kata Wali Kota Tegal Dedy Yon, di Balai Kota Tegal, Senin (13/12/2021).
Kendati demikian, Dedy mengatakan upaya antisipasi penyebaran COVID-19 tetap akan dilakukan. “Salah satunya kita harus siapkan posko layanan kesehatan untuk antisipasi warga yang bepergian dari luar kota,” kata Dedy.
Dikatakan Dedy, pihaknya juga tetap akan melakukan pengawasan protokol kesehatan (prokes) serta mencegah adanya kerumunan. “Akhir tahun kita nanti akan massif operasi prokes terhadap masyarakat,” kata Dedy.
Kemudian, lanjut Dedy masyarakat yang mendatangi tempat-tempat publik juga diharuskan sudah vaksin.
“Saya harap masyarakat siapkan aplikasi pedulilindungi. Nanti kita rancang, kafe, mal, harus persiapkan barcode untuk scan aplikasi pedulilindungi saat pengunjung mau masuk,” terang Dedy.
Di sisi lain, Dedy juga meminta masyarakat untuk tidak bepergian ke luar kota saat libur Nataru. Serta tidak menggelar kegiatan perayaan malam tahun baru.
“Perayaan tahun baru, penyalaan kembang api tidak ada. Masyarakat boleh bergerak tapi dengan harapan tidak euforia,” harap Dedy.
Terakhir, kata Dedy, pihaknya juga meminta Pemerintah Provinsi Jawa Tengah agar membuat ketentuan kapasitas pengunjung tempat wisata atau mal jika diberbolehkan buka.
Ketentuan tersebut, kata Dedy diharapkan menyesuaikan status PPKM dan capaian vaksinasi di daerah. Seperti Kota Tegal yang capaian vaksinasinya sudah melampaui 100 persen.
“Tempat wisata kalau memang boleh dibuka saya minta standarnya bagaimana. Kapasitas dengan Kota Tegal yang sudah level satu dan capaian vaksin sudah 100 persen lebih, apakah 50 persen apa 75 persen, atau bebas jumlah pengunjungnya ini kita minta standar dari Pak Gubernur,” pungkasnya. (*)
Sumber via https://panturapost.com/natal-dan-tahun-baru-wali-kota-tegal-sebut-tidak-ada-penyekatan-jalan/
INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes