Tidak Puas Dengan Hasil Pilkades, Massa Salah Satu Calon Serbu Kantor Camat - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Tidak Puas Dengan Hasil Pilkades, Massa Salah Satu Calon Serbu Kantor Camat


TEGALBREBES.COM (Brebes) - Tidak puas hasil pungutan suara di Desa Wlahar Kecamatan Larangan, ratusan warganya menggeruduk kantor Kecamatan Larangan, Selasa siang (19/4/2016).

Massa menuntut penghitungan ulang suara Pilkades di wilayahnya karena dianggap ada kecurangan dalam pelaksanaanya.

“Mereka hanya mengkarifikasi terkait masalah sengketa pilkades dan kami bukan pihak yang menangani hal itu.Itu urusan Pemdes”jelas Camat Larangan Supriyadi.

Ketua Panitia Pilkades, Eko Dardirjo membenarkan adanya unjuk rasa tersebut. Mereka menilai panitia tidak transparan terkait pembagian kartu undangan pencoblosan.

Padahal kami sudah melaksanakan tahapan Pilkades sesuai prosedur. Pantarlih (Panitia Pendaftar Pemilih) juga sudah bekerja mendata para pemilih dor to dor (dari rumah ke rumah). Karena sudah ada anggarannya,” ujar Eko saat berada di Kantor Kecamatan Larangan.

Hasilnya, menurut Eko, Kursan terpilih dengan jumlah suara 2441. Selisih 35 suara, dari Waryono yang hanya memperoleh suara 2406.

Sementara Waryono yang mendatangi Kantor Kecamatan bersama 200 pendukungnya mengaku tidak mengerahkan warga. Mereka berinisiatif datang saat dirinya mendapat panggilan dari Polsek Larangan untuk klarifikasi.

“Saya legowo (menerima) atas hasil perolehan Pilkades kemarin. Kami hanya minta aparat penegak hukum menyelesaikan permasalahan secara tuntas dan adil,” ujarnya.

Masyarakat itu, kata Waryono, saling berebut kertas suara menjelang pencoblosan. Sehingga saat pelaksanaan banyak warga Desa Wlahar yang tidak mendapatkan.

Kapolsek Larangan, AKP Sapari menegaskan, kecamatan bukan tempat penyelesaian sengketa pilkades. Semua kegiatan Pilkakdes di Wilayah Kecamatan Larangan di anggap sah sesuai aturan hukum yang ada. [bn]

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment