Kecewa Jalan Rusak, Ratusan Warga Lereng Gunung Slamet Siap Demo di Kantor Bupati Brebes - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Kecewa Jalan Rusak, Ratusan Warga Lereng Gunung Slamet Siap Demo di Kantor Bupati Brebes


BREBES – Ratusan warga yang tinggal di lereng Gunung Slamet di Desa Pandansari, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes bersiap melakukan aksi demo di kantor bupati. Rencana itu menyusul kondisi jalan rusak di ruas Kretek-Kaligua yang hingga kini belum diperbaiki.

Apalagi, audiensi ratusan warga yang tak dihadiri Bupati Brebes Idza Priyanti pada, Kamis (7/7) lalu membuat warga kesal dan geram. Padahal, Bupati saat itu berjanji akan hadir. Warga pun menyatakan siap dan sepakat untuk kepung kantor Bupati Brebes dan DPRD Brebes, Rabu (13/7/2022) mendatang.

“Besok Rabu (13/7) akan ada aksi damai dari warga kami, baik di Kantor Bupati maupun Gedung DPRD Brebes, untuk menuntut perbaikan jalan di ruas Kretek-Kaligua. Jadi, warga tetap sepakat untuk turun melakukan aksi damai,” kata Kepala Desa (Kades) Pandansari, Kecamatan Paguyangan, Irwan Susanto, Minggu (10/7/2022).

Ia menambahkan, ruas jalan Kretek-Kaligua sepanjang 12 kilometer yang baru diperbaiki hanya sepanjang 2,6 kilometer. Padahal jalan itu menjadi akses utama perekonomian warga, sekaligus akses menuju obyek wisata Telaga Ranjeng dan Kaligua. Semua hasil panen sayuran warga juga dipasarkan melalui jalan tersebut.

“Warga meminta perbaikan dilakukan dari mulai wilayah Desa Kretek hingga hingga Kaligua, karena banyak yang rusak parah,” jelasnya.

Sementara Bupati Brebes Idza Priyanti, enggan berkomentar terkait tuntutan warga Pandansari, saat ditemui di acara peletakan batu pertama pembangunan Rumah Potong Unggas (RPU), di Kelurahan Limbangan Wetan, Jumat (8/7) lalu. (pp*)

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment