Saluran Irigasi Rusak, Lahan Pertanian di Brebes Selatan 2 Tahun Mengalami Kekeringan - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Saluran Irigasi Rusak, Lahan Pertanian di Brebes Selatan 2 Tahun Mengalami Kekeringan


BREBES – Saluran Irigasi dari Bendung Laban di Desa Dukuhturi, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes kondisinya rusak. Akibatnya, puluhan hektare lahan pertanian di sekitar bendung mengalami kekeringan.

Petani di sana tak bisa menanam padi. Bahkan, sebagian besar dari mereka beralih fungsi menanam palawija karena nihilnya saluran irigasi.

Menurut keterangan petani setempat, Muawwanah (58), petani Desa Dukuhturi yang sudah 2 tahun tak bisa menggarap lahan miliknya sendiri. Padahal, lahan persawahan tersebut masih sangat produktif.

“Sudah dua tahun ini, semua petani kebingungan. Sebab, irigasi dari Bendung Laban ke Kalikeruh semuanya kering dan rusak parah,” kata Muawwanah, Jumat (20/5/2022).

Hal senada diungkapkan petani lainnya, Karsuni (49). Ia mengeluhkan sulitnya mendapatkan aliran irigasi. Padahal, lahan sawah miliknya selama ini menjadi andalan mata pencaharian keluarganya.

“Karena kerusakan Bendung Laban tak kunjung diperbaiki. Banyak petani disini akhirnya beralih menanam tanaman jenis palawija seperti jagung, kedelai, dan tanaman lain,” kata Karsuni.

Sementara itu, Kabid Irigasi dan Air Baku Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Tata Ruang Kabupaten Brebes, Anna Dwi Rahayuning Rizky, menanggapi keluhan petani terkait rusaknya saluran irigasi Kalikeruh tersebut. Menurutnya, pihaknya sudah megusulkan anggaran pemeliharaan dan perbaikan saluran irigasi tersebut.

“Perbaikan Bendung Laban, sudah diusulkan dan masuk prioritas pada 2023 mendatang. Tapi, hingga kini belum ada informasi lebih lanjut dari pusat terkait realisasinya,”katanya. (*)

Sumber PP

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment