Melanggar Etika di Puncak Gunung Slamet, Pendaki Bisa Di-blacklist Sampai 3 Tahun - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Melanggar Etika di Puncak Gunung Slamet, Pendaki Bisa Di-blacklist Sampai 3 Tahun


TEGAL – Selfie atau swafoto di tempat puncak gunung sering dilakukan para pendaki saat melakukan pendakian. Namun, apa jadinya bila aktivitas swafoto kamu berdampak hukuman atau larangan mendaki bertahun-tahun karena etika dan tidak sopan.

Ada kejadian beberapa waktu lalu, seorang pendaki melakukan swafoto di puncak Gunung Slamet dengan bergaya duduk di atas Tugu Jendral TNI AD Soerono. Hal itu membuat para pengelola basecamp pendakian mengecam keras kepada pendaki tersebut.

Pengurus pengelola Basecamp Pendakian Gunung Slamet via Permadi Guci Kabupaten Tegal, Sofyan, mengatakan dalam melakukan pendakian para pendaki harus menerapkan etika. Ini guna menghargai alam semesta.

Etika itu di antaranya, jangan mengotori gunung atau membuang sampah sembarangan, jangan sampai mengotori sumber air yang ada, menjunjung tinggi etika dan adat istiadat setempat. Termasuk tidak boleh sembarangan berswafoto di tempat-tempat tertentu seperti yang terjadi di Tugu Jendral TNI AD Soerono.

“Semua basecamp pendakian pasti menerapkan etika dan aturan yang ketat guna untuk pelestarian alam. Salah satunya di basecamp permadi. Mengenai hal tersebut, pihak basecamp dalam minggu kemarin telah mengeluarkan larangan atau blacklist kepada salah satu pendaki dari luar kota untuk dilarang mendaki Gunung Slamet selama 1 tahun. Karena pendaki tersebut melanggar etika di puncak gunung dengan foto di tugu,” terangnya, Minggu (13/2/2022).

Menurutnya, para pendaki seharusnya memiliki kepekaan untuk menjaga alam dan lingkungan di sekitarnya. Termasuk menjaga fasilitas umum seperti tugu yang berada di puncak gunung.

“Foto di atas puncak boleh dari sisi atau sudut mana pun. Asal jangan di atas tugu. Kalau ketahuan foto di atas tugu dengan duduk di atas tugu, berdiri di atas tugu, apalagi sampai joget di atas tugu, akan kami sanksi blacklist yaitu tidak boleh mendaki gunung selama 1 dan 3 tahun.”

Dengan ada kejadian kemarin, pihak basecamp sudah mem-blacklist pendaki tersebut, atau dilarang mendaki Gunung Slamet selama 1 tahun. (*)\

Sumber https://panturapost.com/melanggar-etika-di-puncak-gunung-slamet-pendaki-bisa-di-blacklist-sampai-3-tahun/

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment