Kota Tegal Kembali Terapkan PPKM Level 2 Gencarkan Testing Covid-19 - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Kota Tegal Kembali Terapkan PPKM Level 2 Gencarkan Testing Covid-19


TEGAL, infotegalbrebes – Pemerintah Kota Tegal kembali gencar melakukan testing Covid-19 dengan cara tes swab antigen. Tindakan ini dilakukan setelah status level PPKM Kota Tegal naik, dari level satu menjadi level dua . Langkah ini juga dilaksanakan sekaligus sebagai evaluasi diterapkannya pembelajaran tatap muka seratus persen.

Testing swab antigen Covid-19 salah satunya dilaksanakan oleh petugas Puskesmas Sumurpanggang, Kecamatan Margadana, Kota Tegal, Senin siang (10/1/2022). Swab antigen Covid-19 ini menyasar di SMP Bhakti Praja Kota Tegal.

Sasaran dalam tes swab ini sedikitnya ada 35 orang merupakan siswa dan guru. Hasil dari tes tersebut seluruhnya dinyatakan negatif Covid-19. Sementara, sesuai data dari Direktorat Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri, kapasitas testing di Kota Tegal kategori terbatas.

Kapala Puskesmas Sumurpanggang, Kota Tegal, Wahidin mengatakan, langkah ini dilaksanakan sebagai bahan evaluasi pelaksanaaan PTM seratus persen, sekaligus menyusul naiknya status level PPKM. Sebelumnya status PPKM Kota Tegal di level satu, kini naik menjadi PPKM level dua.

“Testing Covid-19 dilakukan karena Kota Tegal naik level PPKM. Untuk testing saat ini kita lakukan di sekolah, yaitu SMP Bhakti Praja,” katanya.

Staf Tata Usaha SMP Bhakti Praja Kota Tegal, pihak pihaknya menyambut baik langkah Pemerintah Kota Tegal yang melakukan tes swab dengan mendatangi sekolah. Menurutnya, tes swab tersebut merupakan salah satu bahan evaluasi selama diberlakukannya PTM.

“Tentu kami menyambut baik langkah ini. Testing Covid-19 ini sebagai bahan evaluasi kita dalam pelaksanaan PTM,” pungkasnya.

Menurut rencana, testing seperti ini akan dilakukan di semua sekolah secara bergiliran. Sebelumnya tes swab antigen telah dilaksanakan di empat sekolah, yakni di MTs. Negeri sebanyak seratus orang, SMP Purnama sebanyak empat puluh orang, SMP Negeri 17 sebanyak seratus orang, dan MAN Kota Tegal sebanyak seratus orang. Hasil tes seluruhnya negatif Covid-19. (ardi)

Sumber https://gugah.id/kembali-ppkm-level-2-kota-tegal-gencarkan-testing-covid-19/

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Posting Komentar