Operasi Patuh Candi 2016 Juga Akan Razia Anak Jalanan, Gelandangan dan Pengemis - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Operasi Patuh Candi 2016 Juga Akan Razia Anak Jalanan, Gelandangan dan Pengemis


TEGALBREBES.COM (Tegal): Tak hanya mengincar sejumlah pelanggar lalu lintas, Operasi Patuh Candi 2016 yang digelar Polres Tegal Kota juga akan menindak anak jalanan (anjal) serta gelandangan, dan pengemis (gepeng). Karenanya pihak kepolisian akan menggandeng Satpol PP dalam kegiatan yang digelar serentak itu.

Kasatlantas Polres Tegal Kota, AKP Aris Arianto, usai mengikuti apel gelar pasukan, Senin (16/5), menegaskan, dalam operasi kali ini pihaknya menerjunkan seluruh kekuatan dan di back up dari sejumlah instansi terkait. Menurutnya jika pada operasi simpatik lalu, pihaknya lebih banyak memberikan teguran kepada pelanggar maka kali ini akan lebih kepada penindakan.

"Karena kita sudah memberikan teguran berulang-ulang dan masih membandel, maka akan kita lakukan penindakan," tegasnya.

Kasat menegaskan pada pelaksanaannya nanti, pihaknya menggandeng TNI, Dishubkominfo dan Satpol PP. Menurutnya pelibatan satpol PP dilakukan karena saat operasi nanti akan dilakukan penertiban terhadap gepeng dan anjal. 

Pada kesempatan itu, dia berpesan, masyarakat untuk mematuhi peraturan berlalu lintas sehingga tidak terkena sanksi. "Hindari pelanggaran lalu lintas, sehingga akan nyaman berkendara," pintanya.

Terpisah Kapolres Tegal Kota AKBP Firman Darmansyah saat membacakan sambutan Kakorlantas mengatakan operasi patuh candi akan digelar selama 14 hari terhitung mulai Senin (16/5) hingga 29 Mei 2016 secara serentak di seluruh Indonesia. Tujuannya adalah memperlancar arus lalu lintas dan menurunkan angka kecelakaan.

"Tujuan selanjutnya yakni menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas," tandasnya. [rt]

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes