Kesulitan Air Irigasi, Ratusan Petani di Kabupaten Brebes Butuh Tambahan Embung - INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes
Follow Me INFOTEGALBREBES on Google News Follow Now!

Kesulitan Air Irigasi, Ratusan Petani di Kabupaten Brebes Butuh Tambahan Embung

Kepala Dinas Pengairan dan ESDM Brebes, Ir Slamet Riyadi (Foto: Zaenal Muttaqin)
TEGALBREBES.COM (BrebesUntuk mengatasi air irigasi ribuan hektar lahan pertanian pada musim kemarau, ratusan petani di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, membutuhkan embung sebagai pasokan penampung air. Beberapa embung yang sudah ada, tidak lagi berfungsi karenanya perlu penambahan.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Pengairan dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Brebes, Ir Slamet Riyadi saat menghadiri acara peringatan Maulid Nabi SAW yang digelar oleh Paguyuban Perkumpulan Petani Pengguna Air (P3A) se-Brebes bagian selatan, di Pendopo II Kecamatan Bumiayu, Kamis 07 Januari 2016.

"Setidaknya kita membutuhkan 15 embung untuk mengairi lahan agar tetap dapat berproduksi meski musim kemarau," ujarnya dalam kesempatan menyampaikan sambutan.

Menurutnya, sebenarnya embung sebagian sudah ada tapi tidak lagi berfungsi dan juga perlu penambahan. Penambahan embung tersebut terutama untuk wilayah tengah dan utara yang selalu mengalami kesulitan air di musim kemarau.

"Wilayah tengah dan utara sangat memerlukan embung agar lahan pertanian dapat tetap berproduksi," kata Slamet.

Dikatakan, selain kekurangan embung juga perlu dilakukan perbaikan pada pintu-pintu air yang rusak. Banyak pintu air yang rusak yang mengakibtat sulit mengatur aliran air. Kondisi sungai juga perlu dilakukan normalisasi agar tidak tidak mengakibatkan banjir saat musim hujan.

"Wilayah utara kalau musim hujan terjadi banjir dan kemarau tidak ada air," ungkap Slamet.

Masih menurut Slamet, untuk membangun embung baru Pemkab Brebes tidak memiliki anggaran yang cukup, sehingga membutuhkan dukungan dari Pemprov dan juga Pemerintahan Pusat.

"Pemkab tidak memiliki anggaran yang cukup sehingga sangat berharap ada bantuan dari Provinsi maupun pusat," tutur Slamet.

Sementara itu, anggota DPR RI dari Komisi V, Damayanti Wisnu Putranti yang hadir pada kesempatan itu berjanji akan mengupayakan untuk membantu petani Brebes membangun embung dan infrastruktur pertanian lainnya.

"Petani harus dibantu, apalagi masalah air sebenarnya bukan hanya petani saja yang membutuhkan dan jika petani bisa maju maka rakyat secara umum juga akan maju," kata anggota DPR RI dari daerah pemilihan IX (Brebes, Tegal dan Kota Tegal).

Sementara itu pula, ketua panitia kegiatan, Munir mengatakan, acara peringatan Maulid Nabi merupakan acara rutin yang digelar untuk meningkatkan jalinan silaturahim antara P3A dan juga pemerintah terutama pejabat terkait. Melalui acara tersebut sekaligus juga menjadi media untuk menyampaikan aspirasi para petani terutama permaslahan yang dihadapi oleh petani.

"Kami berharap selanjutnya ada perhatian yang lebih terhadap nasib petani, baik maslah kebutuhan air maupun lainnya," katanya.

Acara dihadiri ratusan petani yang tergabung dalam P3A se Brebes baigan selatan dan juga Muspika Bumiayu serta lainnya. [pn]

INFOTEGALBREBES | Portal Beritane Wong Tegal lan Brebes


Post a Comment